Daftar Map Call of Duty Mobile yang Seru dan Tidak Membosankan

Memahami peta pertempuran merupakan salah satu cara terbaik untuk mengalahkan lawan. Oleh karena itu, buat kamu yang tertarik untuk mempercepat push rank game CODM, maka wajib memahami map Call of Duty Mobile dengan baik.

Game besutan Garena ini menawarkan banyak sekali pilihan map yang dijamin tidak akan membuat kamu bosan. Jika ingin tahu apa saja, yuk simak rincian selengkapnya dalam artikel yang Minsi bahas berikut ini.

Daftar Map Call of Duty Mobile yang Dapat Kamu Coba

Game yang memiliki banyak map tentunya tidak akan membuat pemainnya merasa bosan. Terlebih, bila setiap map di lengkapi dengan rintangan tersendiri. Tentunya akan membuat pemainnya dapat meningkatkan skill mereka. Yuk cari tahu lebih mendalam seputar map apa saja yang terdapat di game Call of Duty Mobile:

1. Crash

Map Call of Duty Mobile

Buat pemula, Crash merupakan map yang bisa jadi pilihan utama. Walau memiliki luas map yang terbilang kecil, namun di dalamnya ada banyak sekali tempat untuk bersembunyi.

Terlebih, sedikitnya ruangan terbuka tentunya membuat kamu semakin sulit terkena serangan mendadak. Untuk memenangkan pertempuran di map ini, maka kamu bisa menggunakan senjata tipe fire rate tinggi.

2. Cossfire

Map Call of Duty Mobile

Map bernuansa klasik ini memiliki banyak koridor sempit, tapi jalannya lebar. Cocok sekali untuk para sniper melancarkan aksinya. Jadi, bila kamu ingin melatih skill menembak, maka map ini sangatlah cocok untuk kamu pakai.

Selain itu, untuk memenangkan permainan pada map crossfire, maka kamu bisa menggunakan senjata dengan amunisi yang terbilang cukup banyak. Contohnya dengan LMG, maka dijamin compund musuh akan hancur berantakan.

3. Killhouse (Map Call of Duty Mobile Tersempit)

Seperti namanya, map ini hanya berukuran satu ruangan saja. Jadi, kamu tidak bisa bergerak leluasa dan kesempatan untuk kill lawan tinggi namun kesempatan di kill lawan juga terbilang tinggi juga.

Di sini, kamu bisa belajar melatih refleks menembak, melatih aim, hingga menemukan tempat berlindung yang tepat. Perlu kamu tahu, bahwa bangunan pada Killhouse ini merupakan lokasi misi tutorial yang terdapat di COD 4 loh.

4. Nuketown

Map Call of Duty Mobile

Map tipe Nuketown ini ini bertemakan sebuah kota dengan dua sisi cermin dan dipisahkan oleh jalanan. Jadi, bisa dibilang susah deh untuk memenangkan game ini. Hal ini karena sebagus apa pun kamu bersembunyi, tetap dapat diketahui oleh musuh.

Jadi, bila kamu tidak ingin ketahuan oleh musuh, maka harus terus bergerak dan berpindah-pindah posisi. Dengan begitu, kamu bisa memenangkan game ini dengan sebaik mungkin dan naik rank dengan mudah.

5. Standoff

Berbeda dengan Crossfire yang memiliki jalanan lebar, map call of Duty Mobile satu ini memiliki banyak jalanan sempit. Lorong-lorong jalanan yang ada bahkan sangat cocok untuk berburu musuh.

Selain itu, Standoff memiliki banyak sekali gedung-gedung tinggi bertema klasik. Kamu bisa menggunakannya untuk keperluan memantau musuh dengan daya pandang yang lebih luas dan mendalam.

6. Meltdown (Map Call of Duty Mobile Terbaru)

Map Call of Duty Mobile

Meltdown menjadi map terbaru yang mengusung tema futuristik. Di sini, areanya berupa lokasi PLTN atau pembangkit listrik tenaga nuklir. Jadi, kamu bisa dengan mudah menyergap lawan dari berbagai arah dengan risiko yang besar karena berlokasi di area nuklir.

Buat kamu yang ingin top CP (CODM Points) dengan harga murah, maka Minsi rekomendasikan untuk bertransaksi di Sipshop. Selain murah dan aman, kamu juga akan mendapatkan garansi proses tercepat di mana jika 5 menit belum masuk, maka kamu akan mendapatkan cashback.

Tinggalkan komentar